Turap Ambrol di Rupom Dewa Ruci Diperbaiki Pekan Depan
Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta, akan melakukan perbaikan turap ambrol di olakan Rumah Pompa (Rupom) Dewa Ruci, Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara.
Bagian yang ambrol ada sekitar 50 meter. Tapi secara umum tidak sampai mengganggu fungsi pompa,
Lurah Semper Barat, Benhard Sihotang mengatakan, bagian turap ambrol berada di sisi selatan terjadi pada Selasa (5/3) kemarin. Amrolnya turap itu diduga, akibat hujan deras dan kondisi jalan yang kerap dilintasi kendaraan berat.
Turap Ambrol di Pademangan Diperbaiki"Bagian yang ambrol ada sekitar 50 meter. Tapi secara umum tidak sampai mengganggu fungsi pompa," katanya, Rabu (6/3).
Kepala Bidang Pantai dan Sungai Sistem Aliran Timur Dinas SDA DKI Jakarta, Nelson Simanjuntak menambahkan, pihaknyan akan memasang crucuk dolken untuk mengantisipasi kerusakan bertambah luas dan tanah longsor sebagai upaya penangan darurat.
"Pekan depan kita mulai perbaiki. Mungkin perbaikan butuh waktu sekitar dua pekan," tandasnya.